Selector infected WIXOSS

Selector spread WIXOSS

WIXOSS, adalah sebuah Trading Card Game yang cukup populer dikalangan remaja. Ada sebuah isu yang mengatakan bahwa dalam permainan ini terdapat kartu LRIG yang dapat mengabulkan harapan orang yang memilikinya. Orang yang dapat mendengar suara dari LRIG disebut sebagai Selector. Agar harapan mereka dapat terkabulkan, Selector harus bertanding dengan selector lainnya. Berbeda dengan pertandingan WIXOSS yang pada umumnya dimainkan diatas deck buatan, pertandingan antara Selector akan menciptakan sebuah dimensi khusus dimana LRIG bisa saling menyerang layaknya manusia.
Ruko Kominato adalah salah satu orang yang dapat mendengar suara LRIG. LRIG milik Ruko diberi nama Tama, sebuah LRIG yang terlihat serba putih dengan gaya rambut twin-tail. Meskipun penampilannya terlihat seperti anak kecil, namun kemampuannya cukup hebat.
Ruko dan Tama terlihat begitu menikmati pertarungan WIXOSS ini, hingga suatu saat setelah Ruko mengetahui kebenaran dibalik semua permainan WIXOSS dan juga LRIG yang membuatnya menyesal.
Apakah yang akan mereka berdua lakukan ? Check it out :v.

Selector Infected WIXOSS - Season 1Selector Spread WIXOSS - Season 2

Review Anime WIXOSS

Sampai saat ini, WIXOSS sudah mencapai season yang kedua, dan jika dilihat dari ceritanya tidak akan berlanjut lagi (opini). Anime yang disutradarai oleh Takuya Satou dengan original story milik Mari Okada dikerjakan di studio J.C.Staff. Season pertama berjudul Selector Infected WIXOSS yang rilis pada 4 April 2014 sampai 20 Juni 2014, kemudian dilanjut dengan season kedua Selector Spread WIXOSS pada 4 Oktober 2014 sampai 20 Desember 2014.

Story (8/10)
WIXOSS menggunakan story yang berkisah seputar persahabatan mengangkat genre game disertai psychological. Dimulai dari pengenalan cerita yang cukup baik, tidak semerta-merta main characternya paham, memiliki kemampuan hebat atau sejenisnya. Kalau kalian sudah menontonnya mungkin akan merasa kesal karena sifat dari main character alias Ruko yang begitu mudah terpengaruh (lebih baik dari pada nonton yang lucky-bastard full fanservice dan sebagainya lol).
Secara keseluruhan sudah menarik mulai season pertama hingga kedua, dan patut untuk dicoba bagi kalian yang haus akan story.

Character (8/10)
Agak mengecewakan ketika menemui main character yang tidak sesuai yang diharapkan, tapi sebenarnya disinilah daya tariknya. Ruko dengan sifatnya yang mudah terpengaruh, namun sifatnya memang begitu baik terhadap orang lain, bahkan pada orang yang telah membuatnya menderita (terlalu baik lol).
Sedangan untuk character-character lain juga well developed, baik dari Selector maupun LRIG.

Artwork (8/10)
Well, saya pikir kalian sudah pada kenal dengan J.C.Staff. Baik dari design character, background serta efek-efek -nya bisa saya katakan bagus. Good Looking!

Sound (8/10)
Good. Di bagian opening ada "killy killy JOKER" oleh Kanon Wakeshima, endingnya ada "realize -Yume no Matsu Basho-" (realize -夢の待つ場所- realize -Where Our Dreams Are Waiting-) oleh Cyua.
Pada season kedua, openingnya adalah "world's end, girl's rondo" by Kanon Wakeshima dan endingnya "Undo -明日への記憶-" (Undo -Memories of Tomorrow-) by Cyua.
Untuk background-music bagus juga, no comment.







Segitu saja review kali ini. Maaf, screenshotnya hanya saya ambil dari Infected spread WIXOSS.

{ 2 comments... read them below or Comment }

- Copyright © 2013-2014 All About Japan - Modified by tdwg Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -